Jumat, 14 Juni 2013

Menutup Mulud Saat Menguap

Menutup mulut dengan tangan ketika menguap

Dari Abu Hurairah radliyallahu anhu, bahwasanya Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam bersabda,

التَّثَاؤُبُ مِنَ الشَّيْطَانِ فَإِذَا تَثَاءَبَ أَحَدُكُمْ فَلْيَكْظِمْ مَا اسْتَطَاعَ

“Menguap itu dari setan, maka apabila seseorang di antara kalian menguap maka tahanlah sesanggup kalian”. [HR Muslim: 2994].

Dari Abu Sa’id al-Khudriy radliyallahu anhu berkata, telah bersabda Rosulullah Shallallahu alaihi wa sallam,

إِذَا تَثَاءَبَ أَحَدُكُمْ فَلْيُمْسِكْ بِيَدِهِ عَلَى فِيْهِ، فَإِنَّ الشَّيْطَانَ يَدْخُلُ

“Jika seorang dari kalian menguap, hendaklah ia menutup mulutnya dengan tangan, sebab setan bisa masuk”. [HR. Muslim: 2995 dan Abu Dawud: 5026. Berkata asy-Syaikh al-Albaniy: Shahih].

Bisakah setan masuk melalui mulut manusia?. Hal ini bukanlah hal aneh dan mengherankan bagi orang yang beriman. Sebab setan benar-benar bisa masuk ke tubuh manusia melalui peredaran darahnya. Sebagaimana telah dipahami di dalam sebuah hadits,

عن علي بن الحسين فَقَالَ النَّبِيُّ صلى الله عليه و سلم: إِنَّ الشَّيْطَانَ يَبْلُغُ مِنِ ابْنِ آدَمَ مَبْلَغَ الدَّمِ

Dari Ali bin Husain radliyallahu anhu, Maka Nabi Shallallahu alaihi wa sallam bersabda, “Sesungguhnya setan itu dapat mencapai tempat mengalirnya darah manusia”. [HR al-Bukhoriy: 2035, 2038, 2039, 3101, 3281, 6219, 7171, Muslim: 2175 dan Abu Dawud: 2470, 4994. Berkata asy-Syaikh al-Albaniy: shahih]

- Semoga bermanfaat -

Dari : Cermin Muslimah

Artikel Terkait



Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar